Thursday, October 20, 2011

Khadafi Tewas, Obama Warning Pemimpin Diktator Arab Lainnya


Foto: AFP
Washington - Presiden AS Barack Obama tidak hanya menyambut baik kematian Muammar Khadafi. Dia juga memperingati pemimpin diktator lainnya di Timur Tengah.

"Sepanjang dunia Arab, warga telah berjuang untuk mengklaim haknya. Anak muda sedang menyampaikan sebuah kekuatan untuk menegur pemerintahan diktator. Dan para pemimpin yang memilih menolak nasib mereka akan tidak sukses," kata Obama.

Hal itu dikatakan Obama dalam keteranga pers di halaman Gedung Putih, Washingtong, Jumat (21/10/2011) atau Kamis (20/10) pukul 14.00 waktu setempat.

"Untuk kawasan (Arab), kejadian hari ini membuktikan sekali lagi bahwa pemerintahan tangan besi pasti berakhir," ujarnya.

Obama tidak menyebut nama negara-negara yang ia peringati, namun dari pernyataannya tampak jelas yang dimaksudkan adalah Suriah dan Iran. Kedua negara itu diketahui mematikan gerakan untuk perubahan dengan cara-cara kekerasan.

Obama juga mengingat rakyat Amerika yang sudah tewas dalam serangan teror yang diotaki oleh Libya. Dia mungkin sedang berpikir secara khusus bagi mereka yang tewas dalam Pan Am Flight 103 di atas Lockerbie, Skotlandia pada 1988.

0 comments:

Post a Comment